Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menyembunyikan Judul Halaman Statis Blogger

Cara Menghapus, Menghilangkan, atau Menyembunyikan Judul Halaman Statis Blogger sangat mudah, yatu dengan memasang kode CSS dan tag kondisional di dalam template.

1. Template > Edit HTML
2. Copas kode berikut ini di atas kode </head>

<b:if cond='data:blog.pageType == "static_page"'>
<style>
.post-title.entry-title{display: none;}
</style>
</b:if>

3. Save!

Kode di atas diterapkan juga di blog ini. Hasilnya bisa dilihat, misalnya, di halaman Sitemap sehingga tampak lebih bersih.

Jika kode di atas tidak berfungsi, Anda bisa coba kode lain yang dishare Tech Trick Home berikut ini, yakni langsung di halaman yang akan dihilangkan judul atau nama halamannya satu per satu.

1. Klik Mode HTML
2. Copas kode berikut ini di bagian paling bawah --setelah isi halaman.

<style> 
.post h3 {display:none !important;} 
</style>

Jika masih tidak berfungsi, cek elemen judul halaman statis blog Anda, lihat kodenya, apakah .post h2,.post h3, atau lainnya, lalu masukkan ke dalam kode antara <style> dan </style> di atas.


Cara Menyembunyikan Judul Halaman Statis Blogger

Menyembunyikan Judul Halaman Statis tidak pengaruhi SEO, bahkan bisa membuat blog lebih ramah mesin pencari jika judul halaman statis (static page) itu berupa link.

Apalagi jika halaman statis sudah ada breadcrumbs, maka judul halaman tidak lagi diperlukan. Kita bisa menggantinya secara manual dengan memberi judul di bagian atas posting halaman statis tersebut.*

Post a Comment for "Cara Menyembunyikan Judul Halaman Statis Blogger"