Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Manchester United Akhirnya Kembali Menang

Manchester United Akhirnya Kembali Menang
Northampton Town vs Manchester United 1–3 Highlights & Full Match VIDEO.

Manchester United akhirnya kembali ke jalur kemenangan setelah berhasil mengalahkan Northampton Town 3-1 pada putaran ketiga Piala Liga Inggris (EFL Cup) di Stadion Sixfields, Rabu (21/9/2016)

MU unggul lewat gol Carrick pada menit ke-17. Sebuah kesalahan kiper Adam Smith yang menangkap backpass dari Matthew Taylor membuat MU mendapatkan tendangan bebas di depan kotak penalti Northampton.

Tendangan bebas Wayne Rooney membentur pagar hidup, bola rebound kemudian dimanfaatkan Carrick untuk melepaskan tendangan keras yang tidak mampu dibendung Smith. 1-0 untuk MU.

Northampton yang terus memberikan tekanan, membuahkan hasil pada menit ke-41 setelah Daley Blind melanggar Sam Hoskins di kotak terlarang. Alexander Revell yang dipercaya menjadi eksekutor penalti dengan tenang membobol gawang Sergio Romero. Skor imbang 1-1 bertahan hingga jeda babak pertama.

Di babak kedua manajer MU, Jose Mourinho, menurunkan sejumlah pemain kunci seperti Zlatan Ibrahimovic dan Marcus Rashford. Hasilnya langsung terlihat, serangan MU lebih tajam.

Pada menit ke-68, MU akhirnya kembali unggul melalui gol Ander Herrera. Menerima sodoran Rashford, Herrera melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti yang bersarang di pojok kanan gawang.

Sebuah kesalahan kiper Northampton Adam Smith pada menit ke-75 membuat Rashford mencetak gol ketiga untuk MU. Smith salah membaca datangnya bola hasil umpan lambung Herrera. Bola berhasil dipotong Rashford, yang kemudian menceploskan bola ke gawang yang kosong.

Kemenangan 3-1 atas Northampton membuat MU melangkah ke putaran keempat Piala Liga dan akan bertemu Manchester City di Old Trafford.

VIDEO GOL



Susunan Pemain
Northampton Town: Adam Smith; Brendan Moloney, Gabriel Zakuani, Zander Diamond, David Buchanan; Kenji Gorre (Alfie James Potter, 66'), Jak McCourt (Marc Richards, 73'), Harry Beautyman (John-Joe O'Toole, 54'), Matthew Taylor; Alexander Revell, Sam Hoskins.

Manchester United: Sergio Romero; Timothy Fosu-Mensah (Marcus Rashford, 55'), Chris Smalling, Daley Blind, Marcos Rojo; Morgan Schneiderlin (Marouane Fellaini-Bakkioui, 73'), Michael Carrick; Memphis Depay (Zlatan Ibrahimovic, 55'), Ander Herrera, Ashley Young; Wayne Rooney.*

Post a Comment for "Manchester United Akhirnya Kembali Menang"